Soal dan Pembahasan UN Fisika SMA Tahun 2014 (Momen Gaya)
Bismillahirrahmanirrahim….
Maaf menunggu lama teman-teman semua yang menyimak web kami.
Berikut ini, akan kami ulas kembali tentang pembahasan Ujian Nasional Fisika SMA Tahun 2014 tentang Momen Gaya. Oleh karena itu, simaklah dengan serius tapi santai ya…. 🙂
Tiga gaya F1, F2, dan F3 bekerja pada batang seperti pada gambar berikut. Jika massa batang diabaikan dan panjang batang 4 m, maka nilai momen gaya terhadap sumbu putar di titik C adalah ….. (AB=BC=CD=DE= 1 meter)
A. 12 Nm
B. 8 Nm
C. 6 Nm
D. 2 Nm
E. Nol
(Ujian Nasional 2014)
Jawaban: D
Persoalan di atas, dapat diselesaikan dengan konsep momen gaya. Hal yang harus kalian perhatikan adalah membuat gaya yang bekerja tegak lurus dengan bidang. Adapun gambarnya seperti berikut.
Sehingga besarnya momen gaya yang terletak di titik C dapat ditentukan dengan melihat arah rotasi tercepat dari setiap gaya-gaya nya.
a. F1 sin 53 berputar berlawanan arah jarum jam menuju titik C
b. F2 berputar searah jarum jam menuju titik C
c. F3 berputar searah jarum jam menuju titik C
kita menggunakan aturan sederhana bahwa jika gaya berputar searah jarum jam maka F bernilai positif dan nilai F bernilai negatif jika gaya berputar berlawanan arah jarum jam.
Oleh karena itu, besar momen gaya dapat ditentukan dengan perhitungan berikut.
Jadi, momen gaya di titik C sebesar 2 Nm.
Seperti itu teman-teman cara pengerjaannya, semoga bermanfaat bagi semua
Recent Comments